KEPASRAHAN SANG PENCINTA
Dia melangkah, dia memapah
Segala rintihan dan goresan hati yang telah
patah..
Dia menjejak, dia menapak..
Tapaknya mengisi ruang-ruang kosong di
kehidupan
Meski dengan hati yang tersayat,
Walau hanya sedikit harapan terpahat..
Tapi dia tetap melangkah, tetap memapah
Membawa segala keraguan,
Memabwa segala ketidakmampuan..
Pasrah dan menyerah
Atas rasa yang tak pernah salah..
Sekeping cinta
-ANBN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar